Asah Kreatif dengan Aplikasi Edit Stiker WA Berikut Ini! Mari Buat Stiker Yang Lucu
Aplikasi Edit Stiker WA – Kira-kira, adakah aplikasi edit stiker wa yang bagus untuk digunakan? Kehadiran stiker dalam ruang obrolan mampu membuat banyak orang senang dan penasaran bagaimana cara membuatnya. Melalui aplikasi di bawah ini, stiker WhatsApp dibuat dan digunakan untuk ngobrol di chat:
5 Aplikasi Edit Stiker WA Buat Stiker Yang Lucu
1. Sticker Maker
Dari sekian banyaknya aplikasi edit stiker yang tersedia, Sticker Maker merupakan pilihan utama yang tepat. Aplikasi ini sudah dikenal sebagai pembuat stiker yang bagus. Pengguna bisa menghasilkan tiga tipe stiker melalui aplikasi ini.
Tipe yang pertama adalah stiker tulisan yang dibuat secara langsung. Kemudian ada stiker dari foto berformat kotak dan stiker foto yang dipotong. Pengguna juga bisa menambahkan teks stiker sesuai keinginan.
Sticker Maker tersedia di platform Play Store. Ukurannya juga ringan, tidak akan memberatkan penyimpanan. Tersedia juga fitur update rutin yang akan memperbarui fitur-fitur aplikasi.
2. Sticker.ly
Selanjutnya, Sticker.ly merupakan aplikasi lain yang dijadikan sebagai tempat jatuhnya pilihan. Nyatanya, aplikasi ini memang memiliki kualitas yang sangat bagus. Secara dasar, Sticker.ly memungkinan penggunanya untuk membuat dua jenis stiker dasar.
Jenis stiker dasar yang dimaksud adalah jenis reguler dan animasi bergerak. Stiker reguler merupakan stiker yang dibuat dari foto atau tulisan. Sedangkan animasi stiker adalah stiker yang berbentuk video bergerak.
Baca juga : Aplikasi Untuk Mendownload Musik
Kemudian, pada Sticker.ly juga pengguna bisa menyimpan stiker WhatsApp yang dibuat dalam beberapa folder. Dengan menekan menu ditambahkan, maka stiker buatan akan tersimpan di WhatsApp dan bisa digunakan untuk chat.
3. STQR
Nama aplikasi pembuat stiker bernama STQR ini mungkin memang jarang didengar. Padahal sebenarnya, pengguna aplikasi pembuat stiker ini cukup banyak juga. STQR merupakan aplikasi pembuat stiker yang simpel bahkan tanpa tutorial.
Dasar aplikasi ini sama seperti yang lain, yakni memproduksi stiker untuk digunakan dalam pesan WhatsApp. Pengguna bebas membuat stiker menggunakan pola-pola yang diinginkan. Bebas pula untuk menentukan besar-kecil ukuran stiker.
Nantinya, stiker yang dibuat di aplikasi ini akan tersimpan secara otomatis di WhatsApp. Tenang saja, pengguna bisa menambahkan nama pembuat agar stiker yang dikaryakan memiliki watermark ketika diambil oleh pengguna lain.
4. Wemoji
Aplikasi edit stiker WA lain yang tidak akan tertinggal untuk disebutkan adalah Wemoji. Di antara beberapa aplikasi pembuat stiker yang lain, aplikasi Wemoji merupakan aplikasi yang paling akrab dan paling lama.
Baca juga : Aplikasi Remot AC
Aplikasi Wemoji menyediakan template stiker di halaman utamanya. Halaman tersebut bisa diakses oleh pengguna dan template stiker tersebut bisa diunduh. Jadi, apabila sedang malas membuat stiker, template jadi bisa diandalkan.
Biasanya, setiap hari atau setiap event besar sedang berlangsung, aplikasi stiker ini akan mengikuti tema event tersebut. Jadi, template yang disediakan pun bisa menyesuaikan event yang berlangsung, misalnya halloween atau natal.
5. Sticker Studio
Rekomendasi terakhir dari daftar ini adalah aplikasi pembuat stiker yang bernama Sticker Studio. Secara dasar maupun secara keseluruhan, memang konsep Sticker Studio sama dengan aplikasi stiker lainnya.
Sticker Studio juga menyiapkan template stiker yang banyak. Pengguna bisa memasukkan kata kunci saja untuk memiliki template stiker yang diinginkan. Stiker tersebut bisa diunduh dan dijadikan pack dalam WhatsApp.
Membuat stiker dalam aplikasi Sticker Studio itu sangat mudah. Pengguna bisa memasukkan foto kemudian memotongnya sesuai keinginan. Tambah teks dan bersihkan stiker, kemudian masukkan ke dalam folder WhatsApp untuk keadaan siap digunakan.
Meskipun jenis aplikasi edit stiker WA itu ada banyak, namun kelima rekomendasi di atas adalah yang terbaik. Semuanya mudah digunakan untuk menciptakan sesuatu yang meramaikan suasana obrolan chat yang hangat.