7 Manfaat Tepung Aren untuk Tubuh Manusia
Manfaat Tepung Aren sangat banyak karena memang kandungan gizi yang ada dalam aren. Tepung aren terbuat dari pohon atau batang aren yang digiling sehingga menjadi tepung. Kandungan yang ada dalam batang pohon aren seperti vitamin A, vitamin C, kalsium, fosfor, zat besi, karbohidrat, dan protein. Tepung aren tidak hanya menyehatkan saja, tetapi juga kenyal dan mengenyangkan ketika dikonsumsi.
Isi Konten :
7 Manfaat Tepung Aren untuk Kesehatan
Menjaga Kesehatan Gigi
Manfaat Tepung Aren yaitu dapat menjaga kesehatan gigi. Kandungan kalsium yang ada dalam tepung aren tersebut yang berguna untuk menjaga kesehatan gigi. Gigi yang terpenuhi kalsiumnya akan terhindar dari masalah gigi seperti sakit gigi, gigi berlubang dan sebagainya.
Mencegah Osteoporosis
Tepung aren yang dikonsumsi secara rutin juga dapat mencegah terjadinya osteoporosis atau pengeroposan pada tulang. Kandungan kalsium dan fosfor yang ada pada tepung mampu membantu menjaga kepadatan dan kekuatan tulang. Sehingga Anda akan terhindar dari bahaya osteoporosis.
Baca juga : Manfaat Nata Pinnata
Mencegah Anemia
Anemia dapat terjadi oleh siapapun yang kekurangan zat besi dalam tubuhnya. Dengan mengkonsumsi tepung aren maka akan membantu mencegah seseorang terkena anemia. Zat besi pada tepung aren mampu meningkatkan produksi sel darah merah atau hemoglobin. Sel darah merah yang meningkat maka Anda akan terhindar dari kekurangan sel darah merah atau anemia.
Menjaga Kesehatan Jantung
Tepung aren yang terbuat dari batang pohon aren kaya akan protein di dalamnya. Protein dapat membantu menstabilkan kadar kolesterol dan mengurangi kandungan lemak dalam tubuh. Sehingga jantung akan tetap stabil dan lebih sehat.
Menetralkan Gula Darah
Bagi Anda yang ingin menghindari penyakit diabetes atau dalam proses pengobatan, Anda dapat memilih tepung aren sebagai solusinya. Kandungan berupa karbohidrat yang ada dalam tepung aren mampu membantu menjaga keseimbangan gula dalam tubuh. Selain itu, tepung aren juga mampu membantu mengobati asam lambung.
Baca juga : Manfaat Cuka Aren
Meredakan Sakit Maag
Anda yang menderita sakit maag dapat mencoba mengkonsumsi tepung aren untuk meredakannya. Tekstur lembut dari tepung menjadikan makanan ini dapat diterima oleh lambung, sehingga perih yang dirasakan akan berkurang.
Mengatasi Diare
Ketika Anda sedang diare, dapat mengkonsumsi tepung aren untuk mengatasinya. Bgai orang dewasa cukup melarutkan 2 sendok tepung aren pada segelas air panas. Sedangkan dosis anak-anak hanya 1 sendok tepung aren saja. Kandungan yang ada dalam tepung aren akan membantu dalam mengurangi bakteri negatid pada saluran pencernaan.
Manfaat Tepung Aren yang beraneka ragam menjadikan produk ini selalu dibutuhkan oleh pasar. Bukan hanya batang yang digunakan sebagai tepung, tetapi ada buah, nira, getah diolah dengan berbagai macam produk.