Inilah Rekomendasi Aplikasi Desain Grafis Android Offline yang Patut Dicoba

Aplikasi Desain Grafis Android Offline – Saat ini dunia desain grafis makin diminati oleh banyak kalangan. Tidak hanya digeluti oleh fotografer dan desainer grafis, tetapi kini banyak masyarakat awam yang mulai tertarik menekuni bidang ini. Beruntung saat ini banyak aplikasi desain grafis Android offline yang menawarkan berbagai kemudahan desain bagi para penggunanya.

Dengan bermodalkan smartphone, kini pengguna bisa melakukan aktivitas desain grafis di mana saja dan kapan saja. Apa lagi aplikasi tersebut kini banyak yang dapat diakses secara offline atau tanpa membutuhkan koneksi internet. Berikut ini adalah beberapa rekomendasi aplikasi desain grafis offline yang bisa dicoba, yaitu:

7 Rekomendasi Aplikasi Desain Grafis Android Offline yang Patut Dicoba

Adobe Photoshop Express

Adobe Photoshop Express
Adobe Photoshop Express

Banyak orang pasti telah mengenal salah satu produk keluaran Adobe yang satu ini. Untuk memudahkan para penggunanya, kini Adobe Photoshop Express juga hadir dalam bentuk aplikasi yang dapat langsung diunduh di playstore.

Tidak perlu khawatir, karena aplikasi ini menyediakan perangkat yang tidak berbeda jauh dengan versi yang ada di komputer. Selain menawarkan proses pengeditan yang mudah dan cepat, keunggulan lain yang dimilikinya adalah dapat disimpan dalam berbagai format file.

Adobe Photoshop Mix

Adobe Photoshop Mix
Adobe Photoshop Mix

Masih dari produk keluaran Adobe, Photoshop Mix adalah aplikasi edit foto yang salah satu kelebihannya adalah dapat menggabungkan berbagai foto. Aplikasi ini menawarkan fasilitas untuk memotong, mengatur kontras warna, dan menyediakan filter, walaupun pilihan filternya tidak banyak.

Baca juga : Cara Memasukkan Foto ke Twibbon Tanpa Aplikasi

Selain itu, aplikasi ini mengklaim bahwa salah satu fiturnya dapat meningkatkan kualitas gambar dengan semudah menyentuh jari pada layar Android. Cukup menarik, bukan?

Canva

Canva
Canva

Aplikasi desain grafis Android offline satu ini menawarkan template untuk membuat desain poster, pamflet, kartu ucapan, cover buku, undangan, dan berbagai desain lainnya. Pengguna tinggal memilih template mana menyesuaikan dengan kebutuhan.

Tidak hanya itu, aplikasi ini juga cocok untuk pengeditan postingan di Instagram menjadi lebih artistik. Tidak mengherankan apabila Canva menjadi salah satu aplikasi desain yang paling popular karena memberikan kemudahan bagi para penggunanya.

Adobe Photoshop Lightroom

Adobe Photoshop Lightroom
Adobe Photoshop Lightroom

Bagi para fotografer maupun pengguna aktif sosial media yang gemar melakukan editing foto, tentu tidak asing dengan aplikasi satu ini. Aplikasi desain grafis Android offline ini menyediakan berbagai fitur permainan efek warna yang dapat membuat tampilan foto jadi lebih menarik.

Baca juga : Cara Membuat ID Referensi Tokocrypto

Kelebihan lainnya dari aplikasi ini adalah mampu mengatur exposure dan pencahayaan, sehingga dapat memperbaiki warna foto menjadi lebih detail dan mendekati dengan objek aslinya.

Desygner

Desygner
Desygner

Desygner adalah alternatif aplikasi desain grafis lainnya yang patut diperhitungkan. Aplikasi ini dibuat untuk memudahkan pengguna dalam membuat berbagai macam desain marketing seperti membuat logo, banner, template presentasi, website dan beragam template lainnya. Seperti canva, desygner juga menyediakan fasilitas untuk membuat feed dan Instagram stories menjadi lebih menarik.

Infinite Design

Infinite Design
Infinite Design

Aplikasi ini banyak digunakan untuk membuat desain grafis dalam bentuk vektor. Pengguna bisa membuat gambar ataupun logo dengan hanya bermodalkan smartphone. Aplikasi ini juga memiliki fitur redo dan undo yang tidak terbatas untuk mendukung pengguna dalam mengerjakan desainnya. Jadi, pengguna tidak perlu khawatir saat melakukan kesalahan dalam menggambar.

AutoCad

AutoCad
AutoCad

Aplikasi ini dianggap paling canggih di antara aplikasi lain untuk membuat model 3D. Saat membuat model, aplikasi ini memiliki kemampuan yang tidak terbatas, yakni dapat memindahkan, memutar, dan menskalakan objek gambar. Tidak heran kalau aplikasi ini cenderung digunakan oleh kalangan profesional seperti arsitek ataupun profesional konstruksi lainnya.

Ternyata banyak sekali aplikasi desain grafis Android offline yang ada di pasaran. Aplikasi desain tersebut ada tidak hanya diperuntukkan bagi profesional, tapi bagi siapapun yang ingin belajar dalam bidang desain grafis. Pengguna tinggal memilih aplikasi mana yang mudah dioperasikan serta paling sesuai dengan kebutuhan.

Arief Ramadhan

Arief Ramadhan merupakan Owner dari Website Riau, seorang Pakar SEO dan Digital Marketing di Pekanbaru.

Artikel Terkait

Leave a Comment